5 Fearless Blog Favorit 2014

Ngeblog itu butuh keberanian. Sekali publish, tak ada jaminan kita bisa meralatnya meski sudah kita tarik. Ada saja yang sepersekian detik menangkapnya setelah publish. Jadi sesungguhnya, blogger adalah makhluk-makhluk pemberani.

fearless blog

Definisi saya tentang pemberani tak harus yang membuka sebuah skandal atau mengerjakan postingan-postingan heroik. Ada seorang peneliti, nenek-nenek yang lemah lembut seperti umumnya nenek-nenek. Kalah jauh deh kalau membandingkannya dengan kesigapan dan ketegasan saya. Tapi dia adalah seorang geolog yang bertugas meneliti gunung-gunung berapi di Indonesia. Keberanian tidak harus dikoarkan dengan gagah berani karena kadang dijalani begitu saja sebagai sebuah takdir.
Berikut adalah teman-teman saya, pemilik fearless blogs, secara random. Maaf tidak bisa klik url blognya, dicopas and go saja, ya. :D

1. www.eviindrawanto.com
Sudah main ke blog mbak Evi akhir-akhir ini? Ada sesuatu yang beda, mbak Evi kecanduan petualangan. Heheheee.... Mungkin sudah sejak muda beliau suka berpetualang hanya belum diblog. Belakangan semua petualangannya diblog sehingga kita bisa menyimak kisah serunya. Saya menyukai postingan-postingan tersebut sama sekali bukan karena mbak Evi melakukan petualangan yang membutuhkan banyak energi meski sudah senior, melainkan karena mbak Evi berani mengakui batas dirinya dalam petualangan tersebut dengan mengisahkannya sebagai sebuah kewajaran, tidak berlebihan. Hebatnya, beliau tetap punya banyak cara untuk mengisi kekurangannya tersebut melalui sisi humanisnya.

2. www.cokelatgosong.blogspot.com
Pertama kali membaca blognya, saya tertawa terpingkal-pingkal dengan kepolosan tapi cenderung absurd Hilda. Tapi kemudian saya menyadari bahwa itu bukan keabsurdan, melainkan justru sebuah kejujuran. Jarang kan yang mengakui "kebodohan" diri sendiri di sebuah postingan dan berlapang dada menerima nasehat (mungkin sedikit omelan sayang) di kolom komentar? Tapi itu tak lama. Hilda cepat move on dan terus ngeblog dengan tema-tema unik yang sering membuat saya mengernyit (dalam artian positif).

3. www.scoopsofjoy.com
Maureen yang berbahasa Inggris dalam blognya ini memberikan gambaran tentang seorang perempuan yang berani mengambil keputusan lalu mempertanggungjawabkannya. Sebagai single parent, dia tidak menggunakan blog untuk lebay, menyalahkan pihak lain atau menarik simpati. Dia selalu berusaha mencari jalan tengah yang baik bagi semua pihak. Maureen adalah representasi berani yang tenang dan dewasa.

4. www.jihandavincka.com
Anda penggemar Jihan? Jihan memang banyak penggemar ya di facebook dengan komentar-komentar tajamnya terhadap suatu masalah? Di blog pun tidak ada beda. Dia tetap tegas menyatakan dimana dia berdiri dalam suatu topik. Soal seberapa keras Jihan berpendapat itu saya sudah maklum. Tapi yang saya suka darinya adalah dia tahu batas. Jika dia beradu argumen tentang satu topik, maka disitulah yang dikejarnya sampai puas. Dia tak akan melibatkan karakter yang bersangkutan atau hal-hal personal diluar topik tersebut.

5. www.nurulnoe.com
Jika pemberani sering dihubungkan dengan seorang traveler, saya rasa tidak ada yang pas menyandangnya selain Noe. Tak perlu saya berikan banyak alasan, teman-teman cukup berkunjung ke blognya maka akan langsung setuju. Sebagai seorang ibu yang memiliki panggilan jiwa untuk menjelajah dunia, saya mengerti dilemanya. Dia harus selalu memastikan anak-anaknya terurus dengan baik ketika memiliki kesempatan untuk bepergian. Karena itu, Noe berusaha membawa serta anak-anaknya (backpacker with children) jika memungkinkan. Usaha kerasnya membawa anak-anak traveling yang diatas rata-rata itu terlihat dari beberapa postingan. Ibu-ibu pada umumnya seperti saya, tak akan sanggup melakukannya. Saat ini Noe juga sedang berkompetisi untuk sebuah perjalanan ke Kerala, India. Kita dukung, yuk!

Jika teman-teman punya sosok blogger yang keberaniannya di atas rata-rata, share di kolom komentar ya. Kalau saya belum kenal, saya ingin berkenalan dengan sosok tersebut. :D

Post a Comment

37 Comments

  1. Emak-emak itu emang top dah...jagonya pemberani tapi sekaligus mereka menampilkan style-nya masing2 hingga akhirnya mereka punya penggemar sendiri2...

    ReplyDelete
  2. Salah satu blog favorite saya " be yourself women " kalimatnya lugas, tajam tapi renyah menuliskan berbagai hal. Kenal ??

    ReplyDelete
  3. Yg no 3 belum kenal, kudu rajin BW lagi nih mak. Tengkiyu sharingnya yaaaa...
    Mak-mak ini emang keren, dan saya sukaaa <3

    ReplyDelete
  4. Harus memupuk terus keberanian untuk menulis ya mak..:)

    ReplyDelete
  5. Saya sudah kenal Jihan, tapi yang lainnya belum :) Thanks for sharing :)

    Silahkan mampir di blog saya juga: www.honeymoonbackpacker.wordpress.com.

    :)

    ReplyDelete
  6. Sempet penasaran seperti apa itu fearless blog.. baru paham setelah baca postingan ini.. Kurang lebih setuju dengan pilihan mak Lusi..
    Dari 5 blog, 4 diantaranya familiar buat saya.. nice post mak ;)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nggak harus setuju kok mak, pendapat pribadi saja. Kalau setuju ya alhamdulillah. :))

      Delete
  7. Aku ngak punya keberanian apa2 kak, selain kebranian berkancut doang ;-) #disambetKlompen

    ReplyDelete
  8. benar2 emak2 blogger yg berani ya... :)

    ReplyDelete
  9. Salut dengan 5 blogger di atas...saya baru mau belajar berani

    ReplyDelete
  10. Duh, terharu dipotret sebagai blogger pemberani. Padahal asli ya saya banyak takutnya. Misalnya takut kehilangan foto2 yang sdh dikumpulkan bertahun-tahun seperti beberapa waktu lalu jadi saya simpan beberapa di blog,
    Makasih Mbak Lusi. Be your self woman emang top :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mengakui kekurangan diri itu butuh keberanian juga, mak. :)

      Delete
  11. aku juga suka postingan mak jihan, kadang membuka sudut pandang lain. selain itu aku suka blog ini, emak dengan 2 gadis ini slalu punya ide menarik buat ditulis :D

    ReplyDelete
  12. Mak Lusi emang jago deh milihnya. Fun fearless neng poni itu aku suka banget postingan2nya. Nggak pernah keder dia ngadepin orang2 yg 'ilmu'nya udah sundhul langit :D Tau kan siapa itu neng poni? ;)
    Nurul Noe dan Uni Evi juga keren... yg lain mau di-bewe dulu aaahh...

    ReplyDelete
  13. selalu ingin belajar dari tman-teman bloger hebat :)

    ReplyDelete
  14. wah,ada yang baruuu..pantesan kemarin bolak balik kesini g bisa,lg maintenance..
    keren banget sih mak bisa milih 5 blog dari buanyak blog yang diikuti, yang scoop belum kenal,baiklah waktunya kenalan hehe...

    ReplyDelete
  15. Ihik ihik Mak Lusii... saya bener2 terharu gegara nama saya masuk di situ. Apalagi pas kebetulan blog saya lg berdebu uhuk uhuk... Makasih Mak, buat apresiasinya yg bikin saya termotivasi utk terus ngeblog scra positif ^^
    Toh 4 nama lainnya pasti lbh keren juga. Aku udah seringkali main2 ke blog nya Mak Jihan, Mak Nurul Noe, dan Mak Maureen and yeah they're worthy of. :))
    *tinggal BW ke Mak Evii ^^v

    ReplyDelete
  16. Howalaah dr pagi mau komen ngga masuk, entah apa yg salah. Kmren komen jg gk berhasil di postingan yg 5 blpg kreatif.
    Makasiih mak lus. Surprised bgt baca ini, ada namaku, omg omg omg. Aaaaaakkk... *histeris* cokelat gosong kayaknya aku blm kenal, bewe dlu ah.

    ReplyDelete
  17. iya ya..si Hilda itu absurd eh maksud aku terlalu juur..tapi aku suka ama anaknya...dan pastinya kita udah sering ketemu bolak balik :)

    ReplyDelete
  18. top memaaaang yang ada di list ini...aku sering mampir hehehe...fearless is certainly the right word for that :)..cheers..

    ReplyDelete
  19. Blogger hemat semuanya, yg Scoopy itu aku belum tau mak Lus.
    Aku juga sama dg mak Noe, dari beberapa hari lalu mau komen via hp kok ilang2 terus, jadi bingung dimoderasi ato nggak. Ternyata memang nggak masuk ya. Ehm mungkin sejak ada "I m not robot" itu kali hahaha.
    Sekarang via lapie baru bisa :)

    ReplyDelete

Dear friends, thank you for your comments. They will be appeared soon after approval.

Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)